News

Verified Twitter Ada Tiga Tipe Dan Diautentikasi Manual

Elon ‘bongkar pasang’ lagi fitur verified twitter, yang terbaru elon mengatakan akan ada tiga tipe verified account. Yang pertama twitter gold verified (centang emas) diperuntukan untuk perusahaan, grey verified (centang abu abu) diperuntukan untuk instansi pemerintahan dan yang terakhir blue verified untuk selerbiti dan lainnya.

Yang sebelumnya dilakukan secara otomatis untuk yang berlangganan, kini mekanisme centang biru ini akan di lakukan secara manual. Fitur ini sempat mengalami keterlambatan dan tuan musk menjanjikan fitur ini akan segera diluncurkan dan dapat dinikmati pada jumat bulan ini.

Dengan hadinya fitur ini, kedepannya pengguna dapat membedakan akun terverifikasi dengan mudah dan tanpa terkecoh dengan akun yang berlangganan centang biru yang konon banyak menjiplak atau meniru akun lain guna mendapatkan follower atau melakukan spamming bahkan melakukan tindakan penipuan.

Kontroversi Twett Panjang dan Langganan $8 Perbulan

Setelah mengambil alih twitter, elon musk membuat kebijakan siapapun dapat menggunakan centang biru hanya dengan berlangganan $8 per bulan. Pengguna twitter sudah bisa mendapatkan centang biru pada akunnya. Namun banyak kekurangan dari kebijakan tersebut yang mengatakan banyak akun palsu yang sengaja meniru akun posohor lalu berlangganan twitter verified sehingga pengguna terkecoh dengan adanya perbuatan tersebut.

Tidak hanya itu, karakter jumlah huruf pada tiap twett akan di tambah sehingga akan lebih panjang serta adanya fitur edit juga menambah kontroversi lainnya sehingga banyak yang menyebut originalitas cuitan dapat berubah dan tidak lagi natural.

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Exit mobile version